Darwin Hadiri Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60

Selasa, 12 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOLMUT, ForkotNews.COM – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Darwin Muksin menghadiri peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 di Halaman Kantor Dinas Kesehatan Bolmut, Selasa (12/11/2024).

Dalam sambutan Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin yang dibacakan oleh Darwin Muksin menyampaikan keberhasilan Indonesia kembali ke kelompok upper middle-income country pasca pandemi Covid-19 sebagai bukti bahwa bangsa kita adalah bangsa pejuang.

Bonus demografi yang saat ini dialami oleh bangsa Indonesia merupakan momen langka yang hanya terjadi sekali dalam sejarah suatu negara.

Peluang ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mendorong Indonesia melangkah menuju status negara berpendapatan tinggi dan mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Untuk mencapainya, mulai tahun 2025, pertumbuhan ekonomi perlu berada pada tingkat 6% hingga 7% secara konsisten dan berkelanjutan.

Lanjutnya, Target RPJPN 2045 meliputi lima fokus utama: pendapatan per kapita setara negara maju, kemiskinan 0%, peningkatan daya saing SDM, pengaruh internasional, dan lntensitas Gas Rumah Kaca (GRK) menurun menuju Net Zero Emissions (nol emisi GRK). Semuanya menjadi arah fokus bersama, bukan hanya bidang kesehatan tapi juga sektor lain.

Seiring pengesahan UU No. 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan, pemerintah tengah merampungkan Rencana Induk Bidang Kesehatan (RIBK) sebagai panduan nasional. Hal tersebut harus dipacu oleh Pemerintah Pusat dan Daerah dalam merencanakan, menganggarkan, dan mengimplementasikan program kesehatan di wilayahnya.

Sebagai program prioritas Kabinet Merah Putih, Presiden RI memberi penekanan di 3 (tiga) area program kesehatan, yaitu: pemeriksaan kesehatan gratis, penurunan kasus TB, dan pembangunan RS lengkap berkualitas di daerah terpencil dan tertinggal.

Apresiasi kepada seluruh insan kesehatan atas dedikasi. Tema Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2024, ‘Gerak Bersama, Sehat Bersama’ diusung untuk mendorong sinergi dalam mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dan maju.*

 

Berita Terkait

Dinas Kesehatan Bolmut, Serahkan Sertifikat Akreditasi Puskesmas Se-Bolmut pada Momentum HKN Ke-60
Sekda JCM Optimis Bolmut akan kembali Raih Sensanitasional Award Sulut 2024
Pj.Bupati Sirajudin Lasena Prioritaskan Layanan Dasar Kesehatan terakreditasi
DPC SBSI Bolmut Anjurkan KPPS wajib di daftarkan Sebagai Peserta BPJS Ketenaga Kerjaan
KPUD Bolmong Utara dimintakan Monitoring (Periksa) Kondisi Kesehatan KPPS Jelang TungSura 
Bolmut Kembali Raih Penghargaan  Kabupaten Layak Anak [KLA] di Penghujung akhir Jabatan DP-AL
Perdana Operasi Canggih Batu Empedu, RSUD ODSK di Pimpin Ketua DPRD

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 10:31

Dinas Kesehatan Bolmut, Serahkan Sertifikat Akreditasi Puskesmas Se-Bolmut pada Momentum HKN Ke-60

Selasa, 12 November 2024 - 10:40

Darwin Hadiri Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-60

Senin, 25 Maret 2024 - 17:12

Sekda JCM Optimis Bolmut akan kembali Raih Sensanitasional Award Sulut 2024

Selasa, 27 Februari 2024 - 16:48

Pj.Bupati Sirajudin Lasena Prioritaskan Layanan Dasar Kesehatan terakreditasi

Rabu, 7 Februari 2024 - 09:26

DPC SBSI Bolmut Anjurkan KPPS wajib di daftarkan Sebagai Peserta BPJS Ketenaga Kerjaan

Berita Terbaru

POLITIK

SJL-MAP Unggul Dari 3 Paslon di Pilkada Bolmut 2024.

Sabtu, 30 Nov 2024 - 09:29